Bismillaahirrahmaanirrahiim.
Dalam kehidupan sehari-hari atau bermasyarakat sudah barang tentu orang yang satu dengan yang lainnya terjadi saling mengunjungi. Berkunjung ke rumah orang baik karena ada kepentingan yang sangat perlu maupun sekedar silaturrahmi ini dinamakan “bertamu”.
Bertamu dengan maksud yang baik dilandasi dengan niat karena Allah SWT, bersilaturrahmi untuk mempererat tali persaudaraan antara sesama muslim sangat dianjurkn oleh ajaran Islam,
Rasulullah SAW bersabda :
Artinya : Dari Abu Hurairah ra. bahwa ia berkata : “ saya mendengar Rosulullah SAW bersabda : Barang siapa yang ingin dilapangkan rizkinya dan dipanjangkan umurnya, maka hendaklah ia melakukan silaturrahmi”. (HR. Bukhari dan Muslim); dan diriwayatkan oleh Timidzi dengan kalimat : “sesungguhnya silaturrahmi itu menimbulkan cinta kasih di kalangan famili, merupakan sumber kekayaan dan menyebabkan umur panjang”.
Dalam ajaran Islam orang yang bertamu itu harus memperhatikan dan melaksanakan tata krama, sesuai dengan petunjuk-petunjuk Allah SWT dan Rasul-Nya. Adapun adab bertamu itu antara lain :
1. Dalam bertamu didahului dengan niat untuk melaksanakan sunnah Rasul dan beribadah kepada Allah. Apabila ada keperluan sampaikan dengan cara yang baik. Sebaik-baiknya tamu adalah yang membawa kabar gembira dan menyenangkan tuan rumah yang didatangi.
2. Sebelum berkunjung sebaiknya memberitahu dahulu bahwa kita mau bersilaturrahmi, baik melalui telepon, SMS, surat maupun yang lainnya.
3. Menggunakan pakaian yang sopan, rapi, dan menutup aurat dan berpenampilan yang Islami.
4. Usahakan dalam bertamu itu ketika tuan rumah dalam keadaan tenggang waktu. Jangan bertamu apabila tuan rumah itu dalam keadaan sibuk, sedang tidur, dan waktu makan, karena apabila bertamu dan tuan rumah itu sedang dalam keadaan tidak memungkinkan akan dapat mengganggu tuan rumah.
5. Ketika bertamu terlebih dahulu sebelum masuk memberi isyarat dengan salam, mengetuk pintu atau membunyikan bel, atau yang lainnya.
Nabi bersabda :
Artinya : "Apabila seseorang bertamu lalu minta izin (mengetuk pintu atau mengucap salam) sampai tiga kalidan tidak ditemui (tidak dibukakan pintu), maka hendaklah dia pulang." (HR. Bukhari dan Muslim)
6. Jangan mengintip kedalam rumah
7. Dalam bertamu, kalau mememang harus menginap,usahakan jangan sampai lebih dari tiga hari. Karena hal itu dapat mengganggu atau memberatkan tuan rumah. Rasulullah SAW bersabda :
Artinya : “ Bertamu itu selama tiga hari” (HR. Bukhari dan Muslim)
8. Pada saat berjumpa, dahulukan berjabat tangan dengan tuan rumah sambil menanyakan kabar.
9. Masuklah setelah dipersilahkan tuan rumah dan duduklah ditempat yang disediakan tuan rumah.
10. Jagalah pandangan anda, apalagi anda baru pertama kali bertamu kerumah tersebut.
11. Makan dan minumlah hidangan yang telah di hidangkan tuan rumah. Jangan sekali-kali meninggalkan makanan dan hidangan yang di hidangkan tuan rumah tanpa di cicipi.
12. Hendaknya bersikap dan bertutur kata yang sopan, sehingga orang yang dikunjungi merasa senang serta menaruh hormat kepada tamunya.
13. Jangan bertamu kepada orang wanita yang suaminya sedang tidak berada di rumah, karena dapat menimbulkan fitnah.
14. Saat bertamu hendaknya membawa buah tangan, guna menyenangkan tuan rumah.
15. Tidak berlama-lama bertamu dan jangan sampai membuat tuan rumah jenuh atau jemu.
16. Apabila bertamu sudah selesai, jangan lupa pamitan, ucapkan kata terima kasih dan ucapkan salam.
Demikianlah sahabat madani adab bertamu semoga bertamu kita termasuk bertamu yang di ridhai Allah swt. Aamiin.
Wal hamdulillahi rabbil 'aalamiin.
.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.